Diposkan pada Jalan-jalan, Luar Negeri, Northern Cyprus

Dibalik Persiapan ke Famagusta

[18.04.2016]

Ini cerita lama yang kualami tepat 7 tahun yang lalu. April 2009.

Mundur dulu ya… sekitar 1 tahun sebelumnya. Saat itu aku googling, dimana bisa mengikuti konferensi internasional untuk mempresentasikan hasil penelitianku. Mataku tertumbuk pada suatu konferensi yang akan diselenggarakan oleh Eastern Mediterranean University di suatu tempat. Famagusta. Nama itu asing bagiku, tapi kok ‘ngawe-awe’ ya… Melambai-lambai seakan mengundangku untuk bertandang ke sana.

Cek dulu ah, seperti apa kotanya? Indah sekali! Membuatku langsung jatuh cinta. Seberapa jauh? Jauh sekali! Lebih dari 30 jam perjalanan. Kota ini terletak di negara North Cyprus yang memiliki nama lengkap Turkish Republic of Northern Cyprus. Posisinya di dekat Turki dan Yunani, di antara benua Eropa dan Asia. Bagaimana keamanannya?

Lanjutkan membaca “Dibalik Persiapan ke Famagusta”

Diposkan pada Jalan-jalan, Luar Negeri, Northern Cyprus

Kapiran di Negeri Orang

[20.04.2010]

Akhirnya sampai juga di negeri yang indah ini…Kapiran? Pengalaman yang sangat tidak mengenakkan. Apalagi di negeri orang. Oh… jangan sampai ini terulang kembali.

Ini pengalaman setahun yang lalu. Tepatnya April 2009. Sebenarnya aku sudah mempersiapkan semuanya dengan sebaik-baiknya, bahkan sebelum mengirimkan artikel dan memutuskan untuk berangkat, aku sudah pikirkan masak-masak semuanya. Bagaimana kestabilan negara, bagaimana cuaca di sana, dan untuk urusan perut, kira-kira seperti apa ya makanannya? Bisa tidak perutku menerimanya? Hihihi…

Lanjutkan membaca “Kapiran di Negeri Orang”